Jumat, 19 November 2021

PEMASARAN BUKU

 



Resume ke-21

Tanggal 19 November 2021

 

“PEMASARAN BUKU” merupakan kelanjutan dari tahapan produksi (penerbitan) buku. Tahap ini merupakan tahapan yang sangat penting terutama bagi pihak penerbit. Sangat penting juga untuk diketahui oleh para penulis. Materi “PEMASARAN BUKU” akan disampaikan langsung oleh pihak penerbit mayor dengan didampingi oleh moderator bu Aam Nurhasanah beserta Ms. Phia. Siapa beliau narasumber ? Bapak Agus Subardana yang sudah 17 berkiprah di penerbit mayor Andi Yogyakarta. Sejak tahun 1999 sampai sekarang memegang kendali bidang pemasaran. PENGALAMAN yang LUAR BIASA yang telah dilalui pak Agus ini. Semoga kita bisa mendapatkan hikmah dan keberkahan dari kajian malam ini. Aamiin.  


Seperti telah kita ketahui bahwa sejak awal Maret 2020 sampai sekarang terjadi pandemi covid-19. Adanya pandemic ini sangat berdampak di berbagai sector termasuk sector usaha penerbitan buku . Dampak covid 19 pada usaha penerbitan  buku adalah

1.     Jaringan toko buku sebagian besar tutup sejak Maret 2020

2.    Pengunjung ke toko buku sangat menurun drastis karena ada PPKM (Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat)

3.    Penurunan omset toko buku sebesar 60-90 %

4.    Penerbit mengurangi jumlah buku yang terbit

5.    Penerbit banyak yang gulung tikar

6.    Kurang maksimal dalam menawarkan buku

7.    Instansi banyak mengurangi anggran utk pengadaan buku

Untuk mengurangi dampak pandemic tersebut, maka pemasaran berubah menjadi:

1.     Strategi pemasaran buku serangan udara (on line), melalui website, market place

2.    Strategi pemsaran buku melalui serangan darat (of line),

 

STRATEGI PEMASARAN BUKU ON LINE

Pemasaran buku secara Online, berusaha agar dapat:

Ø  Menyebarkan informasi produk secara masif kepada target pasar potensial

Ø  Mendapatkan konsumen baru dan mempertahankan konsumen yang sudah ada

Ø  Menjaga kesetabilan penjualan saat kondisi pasar lagi lesu

Ø  Menaikan penjualan dan profit

Ø  Meningkatkan keunggulan produk dibandingkan dengan pesaing

Ø  Membentuk citra produk dibenak mata konsumen sesuai dengan yang diinginkan

Ø  Mengubah tingkah laku, persepsi dan pendapat konsumen (dari kurang minat beli , menjadikan tertarik beli)

 

Pemasaran Buku secara On line Via Komunitas

Ø  Jaringan komunitas bisa kita gunakan sebagai sarana promosi dan penjualan buku.

Ø  Penjualan lewat komunitas  akan lebih efektive dan efisien penjualan lewat komunitas dapat mempengaruhi  tingkat penjualan

Ø  Kuncinya kita harus proactive serta menjaga integritas pribadi kita.

 

STRATEGI PEMASARAN BUKU OF LINE

Pemasaran of line untuk menguasai seluruh wilayah nusantara. Pemasaran ini dilakukan dengan membuka cabang tiap kota besar yang potensi pasarnya sangat baik. Penerbit Andi telah mempunyai 90 cabang di kota dari Aceh sampai Papua, dengan menempatkan tenaga pemasaran di tiap cabang.

 

Strategi pemasaran buku of line dilakukan  melalui

Pertama. Toko Buku.

Ada 3 toko buku yaitu toko buku modern, semi modern dan tradisional. Beda antara ke tiga macam toko ini terletak pada system administrasinya. Contoh toko modern Gramdia, Gunung Agung, dan Toga Mas. System transaksi toko buku modern ini sudah mengikuti perkembangan teknologi yang dapat dikendalikan dengan system sentralisasi.

 

Cara Strategi Promosi Di Toko Buku Modern

-        Menguasai display buku , supaya tampilan buku dapat terlihat dan menonjol .

-        Mengadakan promosi di internal toko dengan memasang produk di Neon Box, X Banner

-        Mengadakan Bedah Buku , Talkshow dan diskon pada buku tertentu atau periode tertentu.

-        Mengadakan event tematik sesuai moment bulan berjalan (program Ramadhan,  Program TAB, Program TAM , dll )

 

 

Contoh Promo di Gramedia


 Contoh Display di Toko Buku

Kedua. Directselling

Pemasaran Buku melalui Directselling ini dipetakan berdasarkan jenis katagori buku yang diterbitkan . Jenis Katagori buku penjualan lewat Directselling dipetakan menjadi beberapa target pasar yaitu :

§  Buku Mata Pelajaran (buku utama dan buku pendamping) untuk jenjang TK, SD, SMP, SMA/MA/SMK).

§  Buku Teks Perguruan Tinggi (semua mata kuliah)

§  Buku Referensi untuk jenjang TK, SD, SMP, SMA-SMK , Perguruan Tinggi

§  Buku Umum

Pemetaan ini bertujuan untuk memudahkan melakukan terobosan pemasaran dengan menempatkan tenaga penjual (sales). Sales bisa mengadakan KUNJUNGAN LANGSUNG ke setiap LEMBAGA (perguruan tinggi, sekolah, perpustakaan). Kunjungan yang dilakukan ini agar dapat berinteraksi langsung personal internal di lembaga. Terjalinnya hubungan yangbaik dengan pihak lembaga tentunya bisa berdampak pada peningkatan penjuaan buku.

 

 

Persyaratan & Tata Cara Pengiriman Naskah ke Penerbit ANDI

Ø  Tentukan jenis naskah apa yang ingin di tulis

Ø  Jika sudah menentukan jenis naskah apa yang akan kamu tulis, penerbit ANDI memiliki beberapa prosedur dalam proses penulisan dan pengiriman, di antaranya;

1.     Mengetik naskah dengan rapi menggunakan font Times New Roman (atau sejenisnya) dan font 12 pt.

2.    Panjang naskah tidak kurang lebih dari 150 halaman kertas A4.

3.    Mencantumkan beberapa lampiran.

Ø  Sinopsis

Sinopsis tidak boleh lebih dari dua halaman

sinopsis harus sudah merangkum isi naskah secara keseluruhan agar penerbit dapat menangkap garis besar naskah.

Ø  Proposal

Tulis proposal singkat yang menjelaskan alasan dari penerbit andi untuk menerbitkan naskah

Proposal ditulis kurang dari 2 halaman

Ø  Data Diri

Data diri berupa;

Data diri berupa: latar belakang, kompetensi yang dimiliki, keterlibatan dalam organisasi tertentu

 

 

Mari Kita Berjuang…. Meski harus dengan MERANGKAK

Mari Kita Berjuang…. Meski harus dengan BERTATIH-TATIH

 

Menulis Adalah Berjuang

Penulis adalah Pahlawan yang akan Dikenang Selama-Lamanya

Lembaran Karya adalah Medan Pertempuran sedangkan Pena adalah Senjatanya

5 komentar:

RAPAT MANKORAYA, 04-01-2022

Pembicara Rapat Koordinasi Awal Semester Genap MAN Kota Palangkaraya Tahun Pelajaran 2021/2022 Peserta Rapat (Awal) Pada hari Selasa 4 Janua...